Seiring bertambahnya usia, fungsi penglihatan mata pada usia lanjut akan mengalami penurunan. Fungsi mata yaitu orang penglihatan manusia yang harus dijaga dan dirawat. Namun banyak faktor yang memiliki resiko merusak mata seperti tekanan darah tingi dan diabetes.
Lantas, bagaimana sih menajaga
kesehatan mata bagi lansia?
Simak penjelasan berikut ini.
Nutrisi
Makanan yang mengandung vitamin A
dan C seperti sayuran hijau dan ikan. Yang sangat berfungsi untuk kesehatan
mata karena sangat penting dalam menjaga kesehatan macula yaitu bagian mta yang
bertnggung jawab kepada penglihatan sentral.
Berhenti merokok
Merokok dapat meningkatkan kadar stress
oksidatif pada mata. Kandungan zat-zat dalam rokok dapat merusak sel-sel tubuh
termasuk mata. Sehingga bagi lansia hentikan kebiasaan merokok agar terhindar dari
gangguan mata seperti glaucoma dan sebagainya.
Berolahraga teratur
Mata sangat membutuhkan sirkulasi
darah dan asupan oksigen yang baik. Olahraga seperti jogging di pagi hari,
sudah membuat mata menjadi sehat. Selain itu, olahraga teratur juga dapat
membantu menjaga berat badan serta menurunkan risiko penyakit diabetes dan
retinopati diabetik.
Istirahat yang cukup
Saat tidur, mata akan mengalami
lubrikasi yang membuat mata tetap lembab dan tidak kering. Selain itu, selama
tidur mata melakukan proses pembersihan alami dari zat-zat yang dapat mengganggu penglihatan seperti debu, asap maupun alergen.
Menggunakan kacamata hitam
Sinar Uv dari sinar matahari lama kelamaan dapat merusak
retina mata dan dapat menyebabkan risiko katarak. Kaca mata hitam atau lensa
kotak dapat melindungi mata dari sinar UV.