Perawatan Wajah menggunakan Bahan Alami - Hayy Sobat!! Di era sekarang ini, tidak ada yang tidak bermanfaat bagi tubuh kita,semua yang ada di dunia ini pasti mempunyai berbagai macam manfaat bagi kelangsungan hidup. Seperti tumbuhan, yang tak hanya bermanfaat bagi badan kita melainkan kandungan vitaminnya juga berkhasiat menyehatkan kulit khususnya pada wajah.
Pemanfaatan bahan alami menjadi solusi aman untuk menjaga kesehatan tubuh. Karena hampir semua zat yang terkandung tidak menimbulkan efek samping dan resiko kerusakan kulit akibat jenis kulit wajah yang tidak cocok dengan produk kosmetik tersebut. Untuk itulah bahan alami lebih tepat anda pilih untuk mendapatkan hasil memuaskan tanpa takut dengan resiko.
Berikut ini adalah berbagai macam tumbuhan seperti sayur serta buah yang dapat membantu menyuburkan kulit anda, dan tentunya bisa anda dapatkan secara mudah di dapur rumah anda.
Mentimun cocok digunkan untuk mnyegarkan wajah agar terlihat lebih lembab dan cerah. Digunakan saat malam hari saat menjelang tidur, karena pada saat kit atidur zat-zat yang terkandung pada mentimun akan meresap ke pori-pori kulit wajah lebih efektif dan bermetabolisme dengan baik pada kulit.
Tomat mengandung vitamin C yang sangan bermanfaat bagi kecantikan. tomat mampu menyegarkan kulit wajah dan menghilangkan flek-flek hitam pada wajah dengan zat-zat yang terkandung di dalamnya. Caranya bisa dengan mengoleskan pada wajah dan menggunakannya sebagai masker.
Alpukat mempunyai zat yang bisa membantu menyegarkan, mengencangkan hingga membersihkan kulit wajah. dengan cara menggunkannya sebagai masker maupun dengan mengonsumsinya. Alpukat sangat cocok digunkan pada jenis wajah kering maupun normal.
Apel berguna untuk mengangkat lemak dan juga kotoran pada wajah karena apel mengandung vitamin C. Dengan cara menggunakannya sebagai masker dan membilas dengan air hangat.